Latest News

PELATIHAN, SERTIFIKASI & KOMPETISI BARISTA DI 10 KOTA WILAYAH PULAU JAWA, HASIL KOLABORASI PT TRANS INDONESIA SUPERKORIDOR BERSAMA KEMENTERIAN KOPERASI DAN UMKM REPUBLIK INDONESIA

Jakarta, 21 Mei 2024 – PT Trans Indonesia Superkoridor berkolaborasi dengan Deputi Pengembangan Usaha Mikro Kementerian Koperasi & Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan, Sertifikasi, dan Kompetisi Barista yang diberi nama Savor the Flavour dalam mengembangkan kapasitas sumberdaya manusia. Pelaksanaan kegiatan akan diselenggarakan mulai bulan Juni hingga Oktober 2024 yang berlokasi di 10 Kota wilayah Pulau Jawa seperti Serang, Pekalongan, Bogor, Bandung, Jombang, Tegal, Pasuruan, Indramayu, Tangerang dan Bekasi.

 

Penandatanganan perjanjian kerjasama antara PT Trans Indonesia Superkoridor bersama dengan Deputi Pengembangan Usaha Mikro Kementerian Koperasi & Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia yang dilaksanakan pada Selasa, 21 Mei 2024 berlokasi di Hotel Bidakara, Jakarta. Savor the Flavour merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Trans Indonesia Superkoridor.

 

Kegiatan Savor The Flavour ini bertujuan untuk menumbuhkan minat & bakat UMKM di bidang Barista serta meningkatkan Kompetensi kawula muda yang ingin berkarir sebagai Barista dengan mengikuti Uji Sertifikasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP). Kegiatan ini juga memberikan platform bagi para barista untuk menampilkan hasil kreasi baru mereka dibidang pengolahan kopi serta mengenalkan dan mengedukasi produk kopi lokal yang lebih luas bagi masyarakat.

 

Meningkatkan kebermanfaatan bagi masyarakat lewat kolaborasi, Kompetisi ini diharapkan dapat menjadi ajang bergengsi bagi para pecinta kopi untuk berkumpul berbagi pengetahuan dan memberikan kontribusi yang positif bagi industri kopi lokal di Indonesia.